Di Provinsi Papua Barat sunting

Bahasa Koiwai dituturkan di |Kampung Anda Air, Distrik Kaimana, Kabupaten Kaimana, Provinsi Papua Barat. Pada zaman dulu, Bahasa Koiwai disebut sebagai Bahasa Yauru. Sementara itu, orang gunung menyebut Bahasa Koiwai dengan nama Bahasa Yaufeta karena digunakan oleh orang pantai, sedangkan orang pantai menyebut bahasanya dengan nama Bahasa Mias. Menurut pengakuan penduduk, Bahasa Koiwai di |Kampung Anda Air berbatasan dengan Bahasa Kokonaow di sebelah timur, dengan penutur Bahasa Irarutu dan Bahasa Kamberau di sebelah barat, dengan Bahasa Mairasi di sebelah utara, dan dengan Bahasa Koiwai di sebelah selatan.

Berdasarkan hasil penghitungan dialektometri, isolek Koiwai merupakan sebuah bahasa dengan persentase 81%--100% jika dibandingkan dengan bahasa di sekitarnya. Misalnya, dengan Bahasa Irarutu sebesar 97,5%, Bahasa Kamberau sebesar 99,5%, dan Bahasa Mairasi sebesar 99%.

Referensi dan pranala luar sunting

 
Wikipedia memiliki artikel ensiklopedia mengenai: