Mitologi Yunani/Dewa Awal/Niks: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Alagos (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Alagos (bicara | kontrib)
Tidak ada ringkasan suntingan
Baris 1:
[[Berkas:William-Adolphe Bouguereau (1825-1905) - La Nuit (1883).jpg|200px|right|thumb|Niks.]]
'''Niks''' adalah dewi malam. Niks dikenal oleh orang Romawi sebagai Nox, dan kadang hanya sebagai malam. Niks lahir bersama dengan Erebos, Gaia, Tartaros, dan Eros (cinta), dari [[Mitologi Yunani/Khaos|Khaos]]. Niks bercinta dengan saudaranya Erebos dan melahirkan Aither (udara atas) dan Hemera (harisiang).
 
Niks juga merupakan ibu Moros (malapetaka)N Thanatos (maut), Hipnos (tidur), Kharon, Nemesis (pembalasan), dan Moirai (para takdir). Niks kemungkinan merupakan ibu Eris (pertikaian) dan Hesperides. Anak-anaknya yang lain kebanyakan adalah personifikasi abstrak: Apate (penipuan), Geras (masa tua), Keres (kehancuran), Momos (kesalahan), Oizos (misteri), dan Filotes (kelembutan). Sebagian besar anak-anaknya tinggal di [[Mitologi Yunani/Dunia Bawah|Dunia Bawah]].