Memahami Depresi: Perbedaan antara revisi

Konten dihapus Konten ditambahkan
Anta Samsara 2.0 (bicara | kontrib)
Tag: perubahan_terbaru VisualEditor
Anta Samsara 2.0 (bicara | kontrib)
kTidak ada ringkasan suntingan
Tag: perubahan_terbaru VisualEditor
Baris 1:
Untuk versi penuh gratis dengan format PDF dalam Bahasa Indonesia sederhana serta full color silakan unduh [https://drive.google.com/file/d/1Rg3LQhP1S72BloRVbhI98Oy19Nq5sGWM/view?usp=sharing di sini].
 
== '''<big>Sangkalan (''Disclaimer'')</big>''' ==
 
Baris 7 ⟶ 5:
 
== '''<big>Tentang Wikibuku Ini</big>''' ==
UntukWikibuku versiini penuhadalah gratisbagian dengandari format'''''Seri PDFMengenal dalamKesehatan BahasaJiwa'''.'' IndonesiaUntuk sederhanaWikibuku serta''Mengenal Depresi'' ini, disediakan PDF full color silakandalam Bahasa Indonesia. Silakan unduh [https://drive.google.com/file/d/1Rg3LQhP1S72BloRVbhI98Oy19Nq5sGWM/view?usp=sharing di sini].
 
Wikibuku ini aslinya merupakan buku kecil yang ditulis oleh Institut Nasional Kesehatan Jiwa (''the National Institute of Mental Health'' – NIMH), yang menyediakan gambaran menyeluruh tentang depresi. NIMH adalah bagian dari Institut Nasional Kesehatan (''the National Institutes of Health'' – NIH), badan pemerintah federal di Amerika Serikat untuk mengadakan dan melakukan dukungan terhadap riset kedokteran.
 
Baris 21:
Teleponlah ke layanan 24 jam, bebas pulsa, dan rahasia ke Hotline Nasional Pencegahan Bunuh Diri '''1-800-273-TALK (8255)''' atau kunjungilah '''[http://www.suicidepreventionlifeline.org www.suicidepreventionlifeline.org]'''.<blockquote>''Saya adalah seorang pemadam kebakaran dan mantan anggota Marinir. Saya seharusnya bisa berhadapan dengan apa saja. Tapi saya tidur dengan kualitas yang buruk dan selalu mengalami suasana hati yang buruk. Pekerjaan saya terbengkalai karena saya tak dapat berkonsentrasi. Saya mempertanyakan segala segi dalam kehidupan saya. Saya tak pernah mempertimbangkan bahwa saya mungkin punya kondisi yang menyebabkan semua itu. Saya hanya merasa bahwa kehidupan memang seperti itu.''</blockquote>
 
== '''<big>Depresi adalah Penyakit yang Nyata</big>''' ==
Kita seringkali mengalami kesedihan. Hal itu merupakan reaksi yang normal terhadap waktu-waktu yang sulit dalam hidup dan biasanya berlalu sesaat setelah itu.
 
Ketika seseorang mengalami depresi, hal itu mengganggu kehidupan sehari-hari dan fungsi kehidupan yang normal. Hal itu dapat menyebabkan rasa sakit baik pada orang yang mengalaminya maupun pada orang yang memperhatikan mereka. Para dokter menyebut kondisi ini sebagai “gangguan depresif” atau “depresi klinis.” Kondisi ini merupakan penyakit yang nyata, serta bukanlah pertanda kelemahan atau kecacatan karakter seseorang. Anda tak dapat membebaskan diri dari depresi klinis dengan cara yang “mendadak.” Kebanyakan orang yang mengalami depresi memerlukan pengobatan agar dapat lebih baik.
 
== '''<big>Tanda dan Gejala</big>''' ==
Kesedihan hanyalah merupakan bagian kecil dari depresi. Sejumlah orang dengan depresi tidak merasa sedih sama sekali. Depresi memiliki banyak gejala, termasuk gejala fisik. Jika Anda mengalami gejala-gejala berikut ini sekurang-kurangnya selama 2 minggu, Anda mungkin mengalami depresi:
 
Baris 41:
* Gejala-gejala fisik yang dialami terus-menerus
 
== '''<big>Faktor-Faktor yang Berperan pada Depresi</big>''' ==
Ada banyak faktor yang berpengaruh pada kondisi depresi, termasuk genetis, kondisi biologis dan kimiawi otak serta kejadian dalam hidup seperti trauma, kehilangan orang yang dicintai, relasi yang sulit, pengalaman di usia dini, atau situasi penyebab stres lainnya.