Makhluk Legenda Yunani-Romawi/Satir Pulau
Satir pulau (satyros nesioi) adalah suatu suku yang terdiri atas makhluk mirip satir yang hidup di kepulauan yang disebut Satyrides di lepas pantai Afrika. Makhluk ini senang memperkosa dan menyiksa wanita. Tubuh satir pulau ditutupi bulu berwarna merah, dan mereka juga memilki ekor seperti ekor kuda.
Pausania menceritakan suatu kisah mengenai satir pulau. Diceritakan bahwa Euphemos orang Karia sedang melakukan pelayaran ke Italia, namun dihantam badai sehingga terdampar di kepulauan Styrides. Setelah berlabuh di salah satu pulau, tiba-tiba kapalnya didatangi oleh sekumpulan satir, yang langsung menghampiri para wanita di kapal itu. Para satir itu lalu memperkosa dan menyiksa mereka. Supaya dapat pergi dari pulau itu, para kru kapal terpaksa menjatuhkan seorang perempuan asing ke pulau. Ini membuat para satir keluar dari kapal dan mendatangi wanita itu. Diceritakan bahwa para satir memperkosa dan menyakiti sang wanita dengan cara yang "amat sangat mengagetkan". Setelah perhatian para satir teralihkan, Euphemos dapat membawa kapalnya pergi dari pulau itu. Akibat peristiwa itu, Euphemos tak mau lagi melabuhkan kapalnya di sembarang pulau, terutama yang dihuni makhluk-makhluk aneh.[1]
Satir pulau sangat mirip dengan satir lybia di pegunungan Atlas di Afrika barat laut. Kisah mengenai kedua jenis makhluk ini kemungkinan berasal dari para pengelana yang melihat monyet dan kera.
Catatan kaki
sunting- ↑ Pausanias, Hellados Periegesis 1. 23. 6