Mitologi Nordik/Monster/Grendel
Grendel dan ibunya adalah semacam makhluk humanoid yang telah ada sejak masa yang sangat lampau.
Penjelasan mengenai Grendel dan ibunya bergam, dan tidak pernah benar-benar pasti mereka itu makhluk apa. Grendel disebut iblis, setan, raksasa, makhluk laut atau hanya monster. Seringkali, sejarawan dan seniman modern menggambarkan Grendel sebagai goblin raksasa, troll atau ogre, dengan lengan yang kuat dan panjang.
Grendel dan ibunya tinggal di gua bawah air di danau atau rawa, di dekat istana yang dibuat oleh raja Denmark bernama Hrothgar, yang disebut Heorot. Grendel biasanya keluar dari sarangnya pada malam hari, dan membunuh mangsanya ketika mereka sedang terlelap. Grendel senang membunuh dan memakan daging manusia dan meninum darah mereka.
Grendel terus membunuh dan memangsa rakyat Hrothgar selama dua belas tahun. Meskipun Hrothgar berusaha melawan monster itu, senjatanya tidak mempan untuk membunuh sang monster. Suatu ilmu hitam membuat monster itu kebal terhadap senjata.
Beowulf sang pahlawan kemudian melawan Grendel tanpa senjata apapun. Dia hanya mengandalkan kekuatan dan keperkasaannya. Beowuld berhasil melukai Grendel dengan mencabik lengan Grendel dari bahunya. Grendel lalu kabur ke sarangnya dan tewas di sana.
Besok malamnya, ibu Grendel bersedih atas kematian putranya. Dia mendatangi Heorot dan membunuh salah seorang putra Hrothgar sebagai balasannya. Beowuld lalu pergi ke sarang Grendel untuk membunuh ibu Grendel. Pada akhirnya, Beowulf berhasil membunuh ibu Grendel dengan pedang yang ditemukan yang dibuat oleh raksasa. Beowuld memenggal kepala ibu Grendel.