Resep:Empal Gentong
Empal gentong adalah salah satu masakan khas Cirebon, Jawa Barat. Masakan ini terbuat dari bahan utama yaitu daging dan jeroan sapi dengan kuah santan bumbu kuning. Empal gentong memiliki kemiripan dengan soto. Meskipun demikian, keduanya tetap berbeda. Empal gentong dimasak dalam gentong atau panci tanah liat dan dimasak dengan perlahan menggunakan tungku bakar. Berikut ini resep empal gentong untuk porsi 4 orang.
Bahan
sunting- 200 gram daging sandung lamur
- 200 gram limpa sapi
- 200 gram hati sapi
- 3 sdm minyak (untuk menumis)
- 800 ml santan cair
- 250 ml santan kelapa
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan
- 1 batang daun bawang, iris tipis
- 2 sdm bawang goreng
Bumbu Halus
- 10 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 cm kunyit
- ½ sdt merica
- 4 butir kemiri
- 2 sdt garam
Cara Membuat
sunting- Siapkan semua bahan
- Rebus daging sapi dan jeroan secara terpisah hingga matang dan empuk.
- Angkat, lalu potong-potong sesuai selera.
- Pisahkan air kaldu daging sekitar 500 ml.
- Siapkan wajan, lalu panaskan minyak.
- Tumis bumbu halus dengan serai dan daun salam sampai tercium wangi.
- Masukkan daging dan jeroan yang telah direbus tadi, lalu aduk rata.
- Masukkan santan cair dan air kaldu.
- Masak hingga kuah berkurang setengahnya.
- Masukkan santan kental, lalu masak dengan api kecil sampai kuah mengental dan berminyak.
- Jika telah selesai, angkat dan tuangkan dalam mangkuk.
- Taburkan daun bawang dan bawang goreng di atasnya.
- Empal gentong siap dihidangkan.
Catatan Tambahan
suntingGunakan air perebus daging untuk kaldu, bukan air perebus jeroan.
Referensi
sunting- Kharie, Ayu. 2015. 104 Resep Masakan Sunda. Jakarta Selatan: PT Agromedia Pustaka.
- Resep Gentong Khas Cirebon yang Gurih Mantap