Templat:Buku bagus/Sejarah Abad Pertengahan
Pada Abad Pertengahan Awal, para penyerbu barbar, termasuk beragam suku Jermanik, membentuk kerajaan-kerajaan baru di tempat yang dahulu dikuasai Kekaisaran Romawi Barat. Pada abad ke-7 M, Afrika Utara dan Timur Tengah, yang pernah dikuasai oleh Kekaisaran Romawi Timur (Bizantium) kini direbut oleh Kekhalifahan Muslim setelah penaklukan oleh para penerus Muhammad. Kekaisaran Bizantium sendiri masih cukup besar di timur dan tetap menjadi kekuatan besar. Suku Jermanik, di bawah dinasti Karoling, sempat mendirikan sebuah kekaisaran yang meliputi sebagian besar Eropa Barat, disebut Kekaisaran Karoling, selama akhir abad ke-8 dan awal abad ke-9 M, namun akhirnya runtuh akibat perang saudara ditambah dengan serbuan Viking dari utara, Magyar dari timur, dan Sarasen dari selatan. Selama Abad Pertengahan Tinggi, terjadi Perang Salib, yang pertama kali diserukan pada 1095 M. Pada Abad Pertengahan Akhir, Maut Hitam membunuh sepertiga penduduk Eropa antara 1347 dan 1350 M. (Selengkapnya...)