Wikibuku:Kepemilikan konten

WB:OWN

Di Wikibuku, semua penyunting didorong untuk berkontribusi. Saat ketidaksepakatan muncul, keputusan dibuat secara kolaboratif. Kebijakan ini menjelaskan batasan yang berlaku pada apa yang dapat Anda kontrol saat berkontribusi di Wikibuku. Keterbatasan ini mungkin tidak berlaku untuk karya yang bercabang di luar Wikibuku dan jangan disamakan dengan lisensi persyaratan penggunaan.

Kepemilikan sunting

Dengan berkontribusi, Anda setuju untuk tidak menegaskan otoritas atau kendali atas suatu halaman atau buku, serta mengizinkan siapapun untuk menyunting, mengubah, menghapus, dan membagi buku di Wikibuku. Anda tidak boleh mencegah orang lain menyunting atau memodifikasi konten. Hal ini berlaku terlepas dari siapa yang merintis halaman atau siapa yang telah berkontribusi "paling banyak" untuk buku tersebut. Jika Anda ingin mencegah orang lain menyunting atau memodifikasi konten, Anda dapat membuat halaman atau buku di luar Wikibuku, di mana Anda dapat menegaskan kendali editorial apa pun atas tulisan yang Anda gunakan dalam persyaratan penggunaan.

Perilaku yang terlihat sebagai tindak kepemilikan tidak berarti harus mengklaim secara eksplisit untuk memiliki buku tersebut. Seringkali istilah ini digunakan untuk menggambarkan keengganan untuk berdiskusi ataupun berkompromi. Salah satu indikator yang jelas adalah ketika satu kontributor berulang kali mengembalikan atau menghapus suntingan kontributor lainnya. Mengingat kerja keras yang tertuang dalam pembuatan buku, pendapat yang kuat tentang konten buku yang layak itu wajar, tetapi jika Anda mendapati diri Anda melakukan ini, sekarang saatnya untuk berhenti dan berdiskusilah. Kesediaan untuk berdiskusi dan berkompromi dapat membuat setiap orang memiliki kesetaraan dalam memutuskan apa yang harus dimasukkan ke dalam suatu buku.

Pengurus Wikibuku dapat melindungi halaman dari penyuntingan sebagai pencegah vandalisme dan perang suntingan. Perlindungan halaman juga tidak boleh digunakan untuk melakukan kontrol atas konten halaman, dan kontrol editorial apa pun hanya dapat ditegakkan melalui keputusan, kebijakan, atau pedoman komunitas.

Jangan menyumbangkan konten Anda ke Wikibuku jika Anda tidak ingin orang lain menggunakan konten Anda dengan cara apa pun yang mereka inginkan tanpa izin tertulis dari Anda.